11 Cara Memperlancar Haid (Alami, Aman, Efektif)


Menstruasi atau haid atau biasa juga kita sebut ‘datang bulan’ adalah siklus perdarahan periodik yang dialami para kaum hawa setiap bulannya.

Akan tetapi, beberapa wanita mengalami siklus haid yang tidak lancar. Misalnya, ia baru mengalami haid setelah 2-3 bulan kemudian terhitung dari haid terakhir.

Cara Memperlancar Haid

1. Olahraga Teratur

Cara memperlancar haid yang pertama adalah berolahraga secara teratur. Jenis olahraga yang dimaksud disini adalah olahraga ringan seperi jogging, berenang, atau sekedar berjalan kaki santai.

2. Istirahat yang Cukup

Guna mengendalikan produksi kortisol, cara terbaik yang bisa Anda lakukan adalah dengan beristirahat yang cukup. Dengan menerapkan cara memperlancar haid yang telat 2 bulan atau lebih ini, siklus menstruasi Anda bisa teratasi tanpa perlu ke dokter.

3. Berlatih Yoga

Sebuah studi di tahun 2013 yang melibatkan 126 responden menemukan fakta bahwa melakukan yoga secara rutin sebanyak 5 kali seminggu selama 6 bulan, (durasi latihan mencapai 35-40 menit) dapat menurunkan kadar hormon yang menjadi pemicu siklus haid tidak teratur.

4. Kendalikan Stres


Jika stres adalah penyebab siklus haid Anda tidak lancar, maka cara memperlancar haid satu-satunya yaitu dengan mengelola stres sebaik mungkin agar tidak berlarut-larut.

5. Makan Makanan Pelancar Haid

Dengan mengonsumsi jenis makanan yang tepat, seharusnya haid Anda yang tidak teratur dapat diatasi.

Ada sejumlah makanan pelancar haid yang bisa Anda konsumsi sebagai cara alami memperlancar haid, di antaranya: sayur-sayuran, buah-buahan, kacang-kacangan.

7. Minum Ramuan Tradisional

Selain makanan, cara alami memperlancar haid lainnya adalah dengan mengonsumsi minuman yang terbuat dari ramuan tradisional, meliputi: kunyit, daun pepaya, air kelapa hijau, wortel

8. Perbanyak Minum Air Putih

Air putih, di mana terkandung mineral di dalamnya, adalah cara memperlancar haid secara alami paling mudah namun efektif karena bisa mengoptimalkan metabolisme tubuh, pun menyeimbangkan kadar hormon.

9. Hindari Aktivitas Berat

Aktivitas yang terlalu berat dan padat hanya akan membuat tubuh jadi cepat lelah. Salah satu efek yang mungkin akan Anda rasakan nantinya adalah siklus haid yang tidak lancar.

10. Hindari Kafein

Kafein yang biasa kita temukan pada minuman teh maupun kopi ini ternyata juga berpengaruh terhadap siklus haid Anda yang tidak lancar, lho.

11. Mandi Air Hangat

Mandi dengan air hangat bisa Anda lakukan dengan 2 (dua) cara, yakni membasuh tubuh, atau bisa juga berendam selama kurang lebih 40 menit di dalam air hangat.